Posts

Showing posts from December, 2013

Finding The Right Man

Image
Judulnya agak berat ya? Gak kok, tulisan ini hanya tulisan ringan yang terinspirasi dari kisah-kisah cinta anak abegeku.   Bicara " Finding the right man ", pastinya bicara cinta.  Nah, dari wikipedia Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apa pun yang diinginkan objek tersebut. Aku termasuk orang tua yang menganut aliran membolehkan anak-anakku pacaran saat mereka sudah mulai ada perasaan terhadap lawan jenis.  Kenapa? Karena menurut aku, cinta adalah perasaan yang tidak bisa dilarang, tidak juga bisa disuruh/dipaksa.  Untuk meng-eliminasi kekhawatiran orang tua pada umumnya tentang anak

Hongkong: Kota yang Bersahabat

Image
Pada menjelang akhir Oktober lalu (22-24 Oktober 2013), aku berkesempatan mengunjungi Hongkong (Causewaybay) selama 3 hari dalam rangka regional meeting , perjalanan dinas kantor. 3 hari, dengan 2 hari untuk perjalanan (sekitar 4-6 jam sekali perjalanan melalui udara dan perbedaan waktu 1 jam) dan 1 hari meeting, sangat sempit waktuku untuk bisa meng- eksplore kota Hongkong yang baru pertama kalinya aku kunjungi.     Aku menginap di Park-Lane Hotel di Causewaybay, yang dekat dengan kantor MJ-HK (Mead Johnson Hongkong) dan dekat dengan tempat meetingnya.   Hotelnya berada di area keramaian/tengah kota, dekat dengan berbagai mall dan dekat juga dengan 1 dari hanya beberapa masjid di Hongkong. Dalam kesempatan yang sempit, beruntung aku bisa bertemu dengan 2 temanku yang tinggal di Hongkong, Veve teman SMA 6 dan Imed teman kuliah di FEUI.   Veve tinggal di Hongkong setahun terakhir, sedangkan Imed sudah belasan tahun tinggal di Hongkong bersama keluarganya.

September 2, 2009 - Kisah Mama Bersanding Kembali dengan Papa

Image
Hatiku masih gerimis, luka dan dukaku masih dalam hari ini. Tepat hari itu, hari Rabu, seminggu yang lalu, tepatnya tanggal 2 September 2009, Mama tercinta, pergi mendahului kita semua, dengan tiba-tiba dan tragis. Tanggal 1 September 2009 Mama janjian datang ke kantor aku di Sudirman untuk bertemu dengan Notaris yang mengurusi penjualan rumah Mama di Petukangan Selatan beberapa tahun yang lalu. Rumah itu sudah berpindah tangan sudah lama, tetapi untuk keperluan pindah nama, masih membutuhkan tanda tangan Mama, aku dan Yudis, adikku sebagai pemilik dan ahli waris. Setelah urusan selesai, karena kebetulan aku sedang berhalangan puasa, maka aku mengajak Mama makan siang di cafe dekat kantorku. Semuanya biasa saja, kecuali Mama nyaris tidak menyentuh spaghetti pesanannya, “tidak nafsu makan” ungkapnya ketika aku tanyakan. Setelah itu Mama berniat pergi ke Pasar Minggu, ke rumah teman Mama yang sedang kurang sehat. Namun malamnya, saat aku bertemu Mama di rumah, ternyata Ma

November 23, 2013 - Birthday Note

Image
Sudah lama aku tidak menulis, tidak sempat tepatnya. Setiap ulang tahun, rasanya ada urge dari dalam untuk menulis. Aku sedang menunggu Aisyah mengikuti psiko-test untuk assessment minat dan bakatnya di Lembaga Psikologi Terapan UI di Salemba. Tujuannya untuk mengetahui akan masuk fakultas apa nanti saat kuliah.   Walaupun masih kelas 2 SMA, tetapi di awal kelas 3 nanti sudah harus menentukan pilihan untuk Jalur Undangan PTN dan lebih cepat lebih baik. Aisyah, yang sedang menantikan sweet 17 -nya tahun depan, adalah anak sulungku. Gadis cantik yang pintar, kuat dan bertanggung jawab.   Tinggi badannya sudah melebihi tinggi badanku yang sudah cukup tinggi untuk ukuran orang Indonesia. Secara fisik, Aisyah sangat mirip Ayahnya, berkulit sawo terang, bermuka lonjong, bermata besar, berjidat lebar seksi, dan rambutnya ikal.   Tetapi secara karakter, sangat mirip aku, periang, keras, pejuang, lantang, dan emosinya meluap-luap.   Tetapi dia lebih suka berdandan dan